Awal pembentukan komunitas penggerak pendidikan daerah Kabupaten Bandung dibentuk pada tanggal 11 Oktober 2023 melalui kegiatan Diskusi Terpumpun dan Pengukuhan Pengurus KPPD Kabupaten Bandung oleh BBGP provinsi Jawa Barat Kemdikbudristek, Perwakilan Dinas Pendidikan Kabupaten Bandung dan Perwakilan Kantor Cabang Dinas Pendidikan Wilayah VIII di Grand Sunshine Resort and Convention
Komunitas Penggerak Pendidikan Daerah Kabupaten Bandung merupakan sebuah komunitas yang bergerak dalam mendukung dan mengoptimalkan program strategis Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi khususnya di daerah Kabupaten Bandung. Pengurus komunitas ini dibentuk langsung oleh BBGP Provinsi Jawa Barat yang terdiri dari anggota internal (PTP BBGP Jawa Barat, Widyaiswara BBGP) serta anggota eksternal (Guru Penggerak dan Co-Captain Belajar.id Kabupaten Bandung).
Dalam hal ini BBGP Jawa Barat membuat terobosan dengan membangun Komunitas Penggerak Pendidikan Daerah yang disingkat KPPD. KPPD ini sebagai jembatan penghubung para agen penggerak bersama-sama membangun komunikasi dan kolaborasi menggerakan pendidikan di daerahnya masing-masing.